Wednesday 24 July 2013

Aplikasi Internet untuk Windows


1. Mozilla Firefox

Mozilla Firefox adalah sebuah browser (program yang dugunakan untuk browsing di internet) yang mengklaim dirinya sebagai browser tercepat di dunia. Mozilla firefox mempunyai banyak Add-ons yang dapat Anda manfaatkan.

Mozilla Firefox
2. Opera

Opera merupakan sebuah browser yang juga mengklaim dirinya sebagai browser tecepat. Berbagai macam fitur baru pun ditawarkan. Adapun fitur unggulanya adalah Opera Turbo. Fitur Turbo sengaja dirancang untuk memungkinkan para penggunanya mempercepat akses internet sekaligus menghemat bandwith. Fitur ini sangat berguna untuk pengguna internet yang menggunakan koneksi internet yang lambat.

Opera Browser

3. Avant Browser
Avant Browser adalah sebuah program aplikasi yang dirancang untuk memperluas layanan yang diberikan oleh Microsoft Internet Explorer.

Avant Browser

4. Free Download Manager

Free Download Manager merupakan sebuah program yang dapat digunakan untuk men-download segala macam format file. Setiap kali Anda men-download file maka secara otomatis file tersebut akan di-download oleh Free Download Manager. Kelebihan program ini adalah proses download yang ekstra cepat.

Free Download Manager

5. FlashGet

FlashGet dirancang khusus untuk menangani dua masalah terbesar saat proses pen-download-an file, yaitu:
     1. Kecepatan, dan
     2. Pengelolaan file yang di-download.
Jika proses download file Anda begitu lama (akibat dari koneksi internet lambat), lalu yerpotong di tengah-tengah proses download, dan tidak dapat melacak lagi link download Anda maka FlashGet adalah solusinya. Berikut beberapa kelebihan FlashGet, yaitu:
  • Mendukung HTTP, HTTPS, FTP,BT, MMS, MMST, RTSP, dan Protocol ed2k.
  • Mengoptimalkan thread multi pengiriman.
  • Memiliki kemampuan membaca atau menulis disc saat proses download sedang berlangsung.
    FlashGet

2 komentar:

  1. Keren banget informasinya. Bermanfaat banget!

    ReplyDelete
    Replies
    1. Terima kasih atas komentar dan kunjungannya, Gan... Silahkan berkunjung kembali...

      Delete

luvne.com resepkuekeringku.com desainrumahnya.com yayasanbabysitterku.com